Persikota siap tampil 100 persen hadapi PSPS Pekanbaru
Rabu,togeltoto99 25 September 2024 08:28 WIB
Tangerang (ANTARA) - Pelatih Persikota Tangerang Delfiadri mengatakan bahwa seluruh pemain siap tampil 100 persen untuk meraih tiga poin dalam lanjutan pertandingan Liga 2 Pegadaian di Stadion Benteng Reborn Rabu melawan PSPS Pekanbaru.
"Semua pemain tidak ada yang cedera. Artinya mereka siap tampil 100 persen dan menampilkan permainan yang terbaik", kata Delfiadri di Tangerang Rabu.
Ia menuturkan usai mengalami kekalahan melawan Sriwijaya pada laga tandang, evaluasi seluruh tim telah dilakukan dan pemain telah diberikan pengarahan dalam menjalankan strategi kemenangan.
"Kita sudah analisis dan evaluasi yang harus jadi perhatian nanti agar tak terulang. Intinya semua pemain siap memberikan yang terbaik," ujarnya.
Baca juga: Persiraja Banda Aceh tundukkan Sriwijaya FC 1-0
Selain itu, ia menegaskan pihaknya sudah melakukan antisipasi bagaimana pemain harus berada di posisinya masing-masing dan mengantisipasi serangan dari sisi sayap lawan.
"Kita semua mengantisipasi dan mengawasi sesuai posisinya masing-masing, kemudian wingernya cukup cepat dan antisipasi dari menyerang ke bertahan", ujarnya.
Kapten Tim Persikota Tangerang Hafit Ibrahim menilai para pemain telah berlatih dengan sungguh-sungguh dan sudah siap untuk bertanding besok.
"Siap untuk pertandingan besok mudah-mudahan kami bisa mendapatkan hasil maksimal besok dan teman-teman bisa tampil maksimal", katanya.
Persikota Tangerang saat ini berada di peringkat 4 klasemen sementara Liga 2 Pegadaian dan akan menjamu PSPS Pekanbaru yang berada di posisi kedua di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang pada Rabu (25/9).
Baca juga: Persikota hormati keputusan penghentian sementara kompetisi